Bumiayu
Opini
0
Toserba Jadi Baru Bumiayu, tempat nongkrong kawula muda
Masyarakat kita saat ini akan selalu haus dengan hiburan, entah itu untuk menghilangkan penat seharian setelah kerja ataupun memang sudah menjadi gaya hidup masyarakat modern saat ini. Penulis pun menyadarinya sendiri, karena penulis juga ikut menikmati hiburan yang memang disediakan oleh para pengusaha.
Toserba Jadi baru Bumiayu yang dibuka pada awal tahun 2019 ini, merupakan suatu jawaban masyarakat Bumiayu dan sekitarnya. Saat ini sebelum kemunculan Jadi Baru, kebanyakan masyarakat Brebes Selatan lebih sering menghabiskan uangnya di kota tetangga yakni Purwokerto Kota Satria. Memang penulis juga tidak menyangkalnya, dikarenakan disana semua kebutuhan lebih lengkap rasanya, baik kebutuhan primer, maupun sekunder bahkan tersier pun banyak sekali.
Tidak heran, ketika pertama kali pembukaan Toserba Jadi Baru Bumiayu, masyarakat sekitar sangat antusias untuk mengunjunginya. Terlihat dari insta story dan status WhastApp ramai bermunculan video-video keadaan didalam toserba baru itu. Euforia masyarakat yang bisa terlihat dalam video ini menunjukan kepuasan yang luar biasa dengan hadirnya toserba ini. Toserba yang didamba-dambakan oleh warga Brebes Selatan pada umumnya. Penulis yakin semua pembaca tulisan ini juga setuju akan hal ini. Ya kan?
Terakhir penulis main ke Toserba Jadi Baru Bumiayu ini sekitar bulan Desember tahun 2019 lalu, dan kaget juga ternyata designnya memang bagus sekali untuk sekelas Toserba di Kecamatan kecil ini. Menurut penulis, toserba ini menyediakan apa yang memang dibutuhkan masyarakat Bumiayu dan Brebes Selatan pada umumnya.
Suatu tempat berbelanja, yang sekaligus menyediakan sarana kuliner dan arena hiburan untuk anak-anak. Jadi sudah memenuhi syarat Bumiayu layak disebut sebuat pusat keramaian ataupun Kota yang seharusnya sudah dibuat alun-alun untuk tempat nongkrong para kawula muda.
Coba diamati ketika menuju Toserba Jadi Baru Bumiayu ini, dari arah Polsek Bumiayu, sudah berjejer cafe-cafe modern yang menyajikan menu-menu kekinian. Tinggal pemerintah daerah yang harus bisa mengusulkan proposal ke Pemerintahan Pusatnya di Brebes untuk pembangunan alun-alun. Penulis menyakini ini akan memberikan efek positif untuk populasi Brebes Selatan yang mungkin akan lebih mensejahterakan masyarakat sekitarnya dalam mencari rezeki di Kota Bumiayu. /FA
Lowongan Kerja Toserba Jadi Baru Bumiayu
- Pramuniaga
- Cleaning Service
- Teknisi
- Kasir
- Satpam/Security
- Staff Promosi
Silahkan apply posisi yang sesuai dengan skill kamu bisa dilihat di link ini Karir Toserba Jadi Baru Bumiayu.
Via
Bumiayu